Thanks for you VISIT :)

"sebaik-baik manusia adalah yang berguna untuk orang lain"

SEPATU :)

SEPATU :)

Minggu, 13 Mei 2012

Frienship


 For you ^_^
Persahabatan adalah suatu hubungan yang erat satu sama lain. Saling menguatkan disaat yang lain rapuh, saling menopang disaat yang lain jatuh, saling mendukung disaat yang lain butuh, dan saling menghibur disaat yang lain bersedih. Hubungan yang tak mengenal kata akhir.

Seorang sahabat tidak memandang apakah sahabatnya adalah seorang yang kaya, bagus paras mukanya, tinggi jabatannya, ataupun latar belakangnya. Namun, seorang sahabat akan menerima sahabatnya dengan segala kelebihan dan kekurangan yang dimiliki. Dan dari persahabatan itulah semuanya saling memberi dan melengkapi.
Ada sebuah pepatah mengatakan “jika kita bersahabat dengan tukang minyak wangi maka kita akan ikut wangi”. Dan begitulah persahabatan, jika kita bersahabat maka tali persaudaraan akan terjalin dan hubungan aksi reaksi akan tumbuh dalam persahabatan itu.

Seorang sahabat layaknya sebuah payung di musim hujan, mantel di musim dingin, dan oase di musim kemarau. Tak segan kita menumpahkan segala apa yang kita rasakan kepada seorang sahabat. Rasa bahagia, haru, duka,  dan kecewa saling bertukar dan memberi masukan.

Saat-saat kita tertawa, saat kita menangis bersama, saat kita solat berjama’ah, berdiskusi, silaturahmi, dan mentoring, adalah saat-saat yang tidak mungkin terlupa. Pun saat kita sedang merasakan manis asamnya cinta, kita masih tetap berbagi.

Kehidupan ini akan hampa rasanya jika tak bersama seorang sahabat. Rasulullah saw. dan Abu Bakar saja bersahabat, bahkan sahabat-sahabat Rasul begitu banyak dan memiliki sifat-sifat yang terpuji. Begitulah, seorang sahabat akan mencoba memberikan yang terbaik untuk sahabatnya, dan sifat seseorang akan diketahui dengan melihat sahabatnya.
Ketika ikatan persahabatan itu renggang, mungkin Allah sengaja untuk membuat persahabatan itu merasakan manisnya sebuah kerinduan. Dan ketika ikatan persahabatan itu amat kencang, mungkin Allah menguji kita untuk tetap menjaga ikatan itu agat tidak putus.
Terimakasih sabahabat. Untuk hari, senyuman, perhatian, nasihat, kenangan, dan persahabatan yang telah kau berikan. Kita jaga ikatan ini kelak hingga jannahNya. Amiin. Salam persahabatan @_^


“Ya Allah..sesungguhnya Engkau tau, bahwa hati ini tlah berpadu. Berhimpun dalam naungan cintaMu. Bertemu dalam keta’atan, bersatu dalam perjuangan, menegakkan syari’at dalam kehidupan. Kuatkanlah ikatannya, kekalkanlah cintanya, tunjukilah jalan-jalanNya. Terangilah dengan cahayaMu yang takkan pernah padam. Ya Rabbi bimbinglah kami.”  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Biogenesis :)

Biogenesis :)

Pengunjung